Senin, 18 Februari 2019

Cara Membuat Brownies Pandan

Ini sebenenya resep brownies berhubung coklat lagi abis diganti lah dengan pasta pandan jadinya ngga brown lagi tapi green.. 😄😄 
Jdi greenies doong..

Bahan-bahan
  • 2 btr telur
  • 100 gr terigu
  • 100 gr gula pasir
  • 100 gr mentega
  • 1/2 sdt SP
  • 175 ml susu cair
  • secukupnya Pasta pandan
Langkah
  1. Mixer telur, gula sampai tercampur rata
  2. Masukan SP mixer sampai mengembang dan berjejak
  3. Masukan mentega tanpa dicairkan mix dengan kecepatan sedang sampai rata
  4. Matikan mixer masukan terigu selang seling dengan susu cair aduk sampai rata dengan spatula
  5. Masukan pasta pandan aduk lagi sampai rata
  6. Tuang ke loyang yg sudah diolesi mentega dan ditaburi tepung
  7. Panggang suhu 150° selama 25 menit tergantung oven masing2
  8. Setelah matang beri toping buttetcream dan ceres
Baca Juga : Obat Herbal Wasir